Paket Tour Nusa Penida 3 Hari 2 Malam
Berwisata ke Nusa Penida memang pilihan tepat. Mengingat di pulau ini banyak sekali destinasi wisata yang keren-keren dan instagenic, maka kurang puas rasanya bila hanya menyediakan waktu satu hari saja. Jika waktu dan budget Anda memungkinkan, lebih bagus membeli paket tour nusa penida 3 hari 2 malam.
Paket tour nusa penida 3 hari 2
malam cocok banget untuk Anda yang ingin menikmati keseruan lebih panjang
selama berlibur, sekaligus menemukan pengalaman-pengalaman baru yang belum
tentu terulang di lain waktu. Harga paket ini rata-rata ditawarkan sekitar 1,8-
2 juta rupiah. Sepintas terasa mahal. Namun jika dirunut apa-apa saja yang
termasuk di dalamnya, Anda pasti setuju bahwa paket ini worthed.
So, apa saja yang kita dapatkan dari
paket tour multy days 3 hari 2 malam Nusa Penida? Berikut beberapa di
antaranya:
Penginapan
Dengan kisaran harga segitu, kita tidak perlu
pusing-pusing lagi mencari tempat menginap yang nyaman. Apalagi, pada musim
liburan penginapan sekitar Nusa Penida kerap full. Sehingga kita perlu
jauh-jauh hari booking kamar. Sementara paket tour nusa penida 3 hari 3 malam
telah termasuk biaya penginapan di dalamnya.
Jenis penginapannya dapat disesuaikan
dengan request kita sebagai konsumen. Bisa di hotel, villa, ataupun resort. Umumnya,
satu kamar ditempati oleh dua orang. Tapi bila ternyata ada yang ingin bertiga,
akan disediakan extra bednya juga. Yang paling penting kenyamanan dan keamanan selama
menginap terjamin.
Makan dan
Minum
Selain penginapan, paket juga
include makan 3x sehari + air mineral 2 botol/hari selama kita berada di Nusa
Penida. Biasanya, salah satu kerepotan saat berwisata ialah mencari tempat
makan yang enak, higienis, harga terjangkau, dan halal (khusus wisatawan
muslim).
Apalagi
di tempat-tempat baru yang sebelumnya belum pernah kita datangi, agak sulut
mencari tempat makan yang sesuai selera atau minimal mendekati ekspektasi. Dengan
menggunakan paket 3 hari 2 malam ini kita tak payah lagi memikirkan soal makan.
Semua sudah disediakan dan pastinya lezat.
Free Transportasi, BBM, Driver, dan Parkir
Paket tour Nusa Penida 3 hari 2 malam turut mencantumkan free transportasi, biaya BBM, supir, dan retribusi parkir di titik-titik perhentian yang terjadwal di itinerary. Bayangkan, jika semua itu masih harus kita yang menyiapkan. Bisa-bisa keburu unmood. Apalagi pada musim libur, bukan hanya penginapan yang sulit dicari tapi juga rental mobil.
Dengan adanya paket 3 hari 2 malam
kita akan sangat terbantu untuk itu. Tiap hari diantar jemput dari
penginapan—objek wisata—penginapan. Bahkan, kalau beruntung kita bisa dapat
driver baik hati yang bersedia mengajak kita mengunjungi spot-spot wisata
lainnya di luar yang tercantum dalam paket. Asyik banget dong.
Tiket Masuk
Tempat Wisata
Bagaimana tidak dikatakan worthed
jika tiket masuk tempat wisata pun sudah sekalian tercantum dalam paket multy
days ini. Ke mana pun tujuan wisata kita nanti, kita tinggal masuk saja. Tiket
sudah diurus oleh pemandu wisata yang ditunjuk oleh pihak travel agent.
Pemandu
Wisata
Pemandu wisata adalah salah satu kebutuhan
yang bisa dibilang wajib dalam kegiatan tour. Sebab dengan didampingi seorang
pemandu, perjalanan wisata kita akan lebih terarah. Baik dari segi pemilihan
tempat dan pengaturan waktu. Sehingga 3 hari tersebut dapat dimanfaatkan secara
maksimal.
Sangat berbeda saat kita berwisata
secara mandiri (tanpa pemandu). Seringkali agenda yang sudah direncanakan
berantakan karena kita keteteran menentukan tempat, membagi waktu, dan mencari
transportasi yang sesuai dengan akses menuju lokasi.
Peralatan
Snorkeling dan Pemandu
Dalam itinerary paket tour Nusa
Penida 3 hari 2 malam, terdapat satu hari untuk kita ber-snorkeling ria di
spot-spot terbaik di perairan Nusa Penida. Untuk dapat menikmati keseruan
jelajah wisata bawah laut, tentunya kita memerlukan perlengkapan pendukung.
Nah, kita tidak perlu repot-repot
mempersiapkannya sendiri. Sebab, semua peralatan snorkeling yang dibutuhkan
telah dipersiapkan secara cuma-cuma. Bahkan, kita tidak akan dibiarkan menyelam
sendirian. Ada seorang pemandu yang akan mendampingi kita selama kegiatan
tersebut berlangsung.
Dokumentasi
Ini yang paling diharapkan dalam
sebuah perjalanan wisata. Dokumentasi tidak boleh terlewatkan sebagai kenang-kenangan
sekaligus bukti bahwa kita pernah ke Nusa Penida. Apalagi di Nusa Penida banyak
sekali spot-spot wisata yang mempesona dan instagenic. Jangan sampai menyesal
karena tidak sempat mengabadikannya dalam bentuk foto.
Asyiknya, paket multy days Nusa
Penida ini sudah termuat jasa dokumentasi di dalamnya. Itu artinya, kita tidak
perlu repot-repot membawa kamera khusus atau sibuk minta tolong orang sekitar
untuk memotretkan. Pemandu wisata yang disediakan travel agent sudah dilengkapi
dengan skill memtoret yang cukup mumpuni. Dia tahu angle-angle dan spot-spot
foto terbaik yang pantas untuk dijepret. Jamin deh hasil foto Anda menakjubkan.
Tak mengherankan jika banyak calon
pengantin atau pasangan pengantin baru yang memilih paket wisata seperti ini.
Sebab, mereka pasti sangat membutuhkan dokumentasi untuk prewedding ataupun
kenang-kenangan selama berbulan muda.
Transportasi
dari Bali ke Pelabuhan
Beberapa paket tour pendek (full/half day) tidak menyertakan
transportasi penjemputan gratis dari penginapan Anda di Bali menuju pelabuhan
(point keberangkatan ke Nusa Penida). Jadi Anda harus mengusahakannya sendiri.
Tapi khusus untuk paket 3 hari 2 malam ini, transportasi penjemputan ke
penginapan maupun pengantaran kembali sudah termuat di dalam paket. Pratis
banget!
Biaya di Luar
Paket Tour 3 Hari 2 Malam Nusa Penida
Selain poin-poin di atas, biaya
lain-lain yang berkenaan dengan tour Anda ke Nusa Penida tidak menjadi tanggung
jawab pihak travel. Beberapa di antaranya seperti:
·
Tiket
transportasi dari kota asal ke Bali. Silakan memilih armada transportasi yang
diinginkan untuk bisa sampai ke Bali. Namun, ongkosnya bukan tanggungan travel
agent dan tidak ada sangkut pautnya dengan paket yang dipilih.
·
Penginapan
selama di Bali. Penyedia paket tour multy days Nusa Penida hanya menanggung
penginapan beserta makan Anda saat sudah sampai di Nusa Penida. Di luar Nusa
Penida menjadi tanggung jawab diri masing-masing.
·
Oleh-oleh.
Yang ini juga tidak dibebankan pada travel agent.
Untuk itu, sangat disarankan membawa
dana cadangan (lebih bagus dalam bentuk fresh money daripada credit card) guna berjaga-jaga jika ada
sesuatu yang dibutuhkan/diinginkan di luar tanggung jawab travel agent.
Kapan Waktu
yang Tepat Booking Paket Perjalanan Wisata Nusa Penida 3 Hari 2 Malam?
Mengingat besarnya minat konsumen
terhadap paket wisata 3 hari 2 malam, maka disarankan untuk melakukan pemesanan
minimal 1 minggu sebelumnya agar kebagian kuota/seat. Pemesanan jauh hari juga
memungkinkan kita untuk mendiskusikan tanggal keberangkatan.
Pemesanan mepet hari berisiko
kehabisan kuota. Sehingga harus menunggu jadwal keberangkatan berikutnya yang
bisa jadi bentrok dengan jadwal Anda lainnya. Terlebih pada musim-musim liburan
atau peak season. Minat masyarakat untuk berwisata dipastikan menggebu-gebu.
Begitulah kira-kira paket tour Nusa
Penida 3 hari 2 malam. Bagi yang merasa tertarik dan cocok hitung-hitungannya,
bolehlah mulai dari sekarang browsing agen-agen perjalanan wisata dan melakukan
booking. Selamat berwisata, semoga menyenangkan.
Posting Komentar untuk "Paket Tour Nusa Penida 3 Hari 2 Malam"